Dulu anak tahun 2000an belum ada yang namanya hp android. Jangankan hp android, internet di hp pun belum ada. Pada era tahun 2000an para remaja masih menggunakan hp yang hanya bisa buat telpon dan sms. Dan era tersebut yang paling murah biayanya untuk berkomunikasi di hp ialah sms.
Dulu sebelum muncul aplikasi chatting seperti BBM, WhatsApp, Line dan aplikasi chatting lainnya yang paling laris adalah sms, . Dari namanya aja kita pasti sudah mengerti bahwa layanan pesan singkat atau Short Massage Service ini memang terbatas penggunaan katanya.setiap satu kali SMS hanya dipatok 160 huruf saja.
Keterbatasan itulah yang pada akhirnya menumbuhkan kreativitas anak era 2000an. Berikut saya merangkum dari IDNtimes.com 4 gaya sms lucu yang populer pada era 2000an.
1. Penggunaan kata yang Disingkat-singkat
Referensi pihak ketiga
Karena untuk sekali sms hanya dipatok 160 huruf saja, dan jika lebih dari itu kamu harus membayar dua kali lipat dari biaya normalnya. Maka muncullah tren menyingkat kata agar lebih hemat. Mengingat biaya sms jaman dulu lumayankan tidak terlalu membayar dengan pulsa lebih.
2. Anti spasi-spasian
Referensi pihak ketiga
Kalo satu biasanya dipakai untuk mereka yang kata-kata yang lebih banyak dan untuk memaksimalkan kuota huruf. Untuk sebagai pengganti spasi biasanya perkata diawali dengan huruf besar.
Contoh : "Aku sakit, besok tolong absenin ya!", maka bisa diketik "AkuSakitBesokTolongAbseninYa!"
3. Dibuat menjadi gambar
Referensi pihak ketiga
Pesan berbentuk gambar ini sering banget dipakai mereka yang lagi kasmaran. Kaum pria yang lagi PDKT biasanya kirim ucapan selamat tidur dengan huruf-huruf yang dimodifikasi jadi boneka atau bunga dan dibumbui ucapan "good night have a nice dream" di bawahnya.
4. angka sebagai pengganti huruf
Referensi pihak ketiga
Selain tren menyingkat dan menghilangkan spasi, anak era 2000an juga suka mengganti huruf dengan angka. Huruf a diganti dengan angka 4, huruf g dengan angka 9, huruf s dengan angka 5. Pasti kalian sudah pahamkan?.
Silahkan klik follow agar kalian tidak ketinggalan info seputar teknologi dan hal unik seru lainnya.










0 komentar:
Post a Comment